Sinopsis Terbaru

Sinopsis Lonceng Cinta Episode 71 by Yohana Sitorus


Sinopsis Lonceng Cinta Episode 71 by Yohana Sitorus
Sarla mengajak Pragya bicara berdua dalam kamar dan bertanya apakah Abhi telah memaafkannya setelah insiden penangkapan.Pragya malu2 dan memeluk Sarla.
Pragya " Ibu telah memberikan hadiah terbaik untuk aku dengan menikahkan aku dan Abhi. Aku sangat bahagia.Ibu sudah memberiku 2 kehidupan.Pertama saat ibu melahirkanku dan kedua saat ibu menikahkan aku dengan Abhi.Aku sanggup puasa 1 bulan penuh untuk Abhi,aku bisa melakukan apapun untuk membahagiakannya,aku jatuh cinta padanya.
tolongberkati agar rumah tangga kami baik2 saja hingga hembusan nafas terakhir.

Tanu terus memeluk Abhi dengan erat.
Tanu " Aku ingin melalui setiap momen dalam hidupku bersamamu.
Abhi " Aku menghargai perasaanmu,tapi aku tidak akan bisa menikahimu.
Tanu " Apa kau tidak mencintaiku?
Abhi " Aku punya tanggungjawab.
Tanu " Apa kau juga bertanggungjawab atas hidup Pragya?
Abhi " Aku hanya peduli pada nenek.Dia sudah menjebak nenekku,aku tidak ingin nenek dapat masalah.

Nenek menelfon Abhi,dia ingin bicara pada Pragya dan Sarla,Abhi membuat alasan mereka sedang ada di dapur.Nenek mendengar suara Tanu,Abhi mengatakan kalau itu adalah suara Purvi.

Bulbul shock mendengar pembicaraan Pragya dan Sarla,dia bicara dengan Pragya setelah Sarla pergi.
Bulbul " Bagaimana bisa kakak mencintainya setelah mengetahui kalau dia mencintai wanita lain? Aku tidak ingin melihat kakak terluka.
Pragya " Aku tidak bisa melakukan apapun,aku sudah terlanjur mencintainya.Aku tidak tau sampai kapan dia akan mengizinkannya tinggal di rumahnya,tapi selama aku masih hidup,aku akan terus mencintainya.

Tanu melarang Abhi pergi.
Abhi " Nenek ingin bicara pada Pragya,aku harus ada disana sebelum nenek menelfon lagi.Mengertilah.
Abhi melepaskan tangan Tanu dan pergi meninggalkannya.

Purvi melihat Abhi berdiri didepan rumah dan memaksanya untuk masuk.Sarla menyambut Abhi dengan gembira dan mengatakan bahwa dia telah menganggap Abhi sebagai putranya sendiri,Sarla sangat bangga.
Abhi batuk2 dan permisi ke kamar kecil.

Pragya memberitahu kalau air dalam kamar kecil tidak keluar,Abhi sudah terlanjur memakai sabun wajah,mereka bertengkar.Pragya mengambilkan air untuk Abhi.Abhi lalu memberitahu Pragya kalau Hari ini Tanu meminta Abhi untuk menikahinya.Bulbul tidak sengaja mendengar pembicaraan mereka.
BACA SELANJUTNYA : 
Sinopsis Lonceng Cinta Episode72

0 Response to "Sinopsis Lonceng Cinta Episode 71 by Yohana Sitorus"